Bandai Namco hari ini telah membawa beragam kejutan spesial di ajang The Game Awards 2024, salah satunya dengan pemgumuman karakter DLC terbaru untuk Tekken 8. Apa yang spesial darinya adalah bagaimana dia datang sebagai tamu dari seri game lain. Ada beberapa spekulasi, tapi akhirnya spot ini diisi oleh Clive Rosfield yang merupakan protagonis utama Final Fantasy XVI. Dengan hadirnya Noctis di Tekken 7, ini seolah jadi semacam tren yang siapa tahu saja akan dipertahankan di masa depan saat Final Fantasy maupun Tekken mendapat seri game baru.
Pihak Bandai sendiri kebetulan sudah merilis trailer dalam versi yang lebih panjang untuk memperlihatkan moveset lengkap dari Clive. Seperti yang bisa diduga, dia akan hadir sebagai karakter yang bertempur menggunakan senjata berupa pedang, tapi di sisi lain dia juga bisa memanfaatkan banyak kekuatan Eikon yang tentu semakin menambah variasi gaya bertarung dan membuat Clive bisa beradaptasi dalam berbagai situasi. Kerennya lagi dia juga akan ditemani oleh Torgal sebagai rekan bertarung atau memperpanjang kombo, sebuah elemen gameplay yang kebetulan juga sudah ada di Final Fantasy XVI sendiri.
Selain hadirnya karakter baru, DLC kolaborasi ini juga akan membawa stage “Phoenix Gate” yang menjadi latar utama dari pertempuran antara Ifrit vs Phoenix dari game originalnya. Berkat kualitas visual yang jauh lebih menawan dari Tekken 7, ada peningkatan kualitas pada model karakternya yang membuat Clive tetap terlihat keren dan tidak kehilangan banyak detail. Tidak perlu menunggu lama, DLC Clive rencananya akan segera tersedia untuk Tekken 8 pada 16 Desember mendatang dengan akses early access hingga 72 jam.
Tekken 8 sendiri bisa kamu mainkan di platform PlayStation 5, Xbox Series, dan PC. Sedangkan bagi yang tertarik dengan Final Fantasy XVI, gamenya tahun ini kebetulan sudah ikut mendapat jatah rilis di PC bersama dengan semua DLC setelah hanya tersedia eksklusif di PlayStatiom 5.
Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.
@gamerwk_id
Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://gamerwk.com/tekken-8-siap-kedatangan-karakter-dlc-clive-rosfield-dari-final-fantasy-xvi/