Strategi Unik Blacklist International di ML yang Wajib Kamu Tahu

Strategi Unik Blacklist International di Mobile Legends (ML) yang Wajib Kamu Tahu

Blacklist International merupakan salah satu tim esports Mobile Legends tersohor asal Filipina yang berhasil menjuarai ajang bergengsi M3 World Championship pada tahun 2021 silam.

Berkat strategi gameplay-nya yang unik, Blacklist International berhasil mempengaruhi sebagian besar para pemain Mobile Legends untuk menggunakan strategi yang sama saat bermain ranked.















Adapun, mereka berhasil membawa pulang medali emas di ajang M3 World Championsip menggunakan strategi bernama UBE (Ultimate Bonding Experience).

Lantas, seperti apa strategi unik gameplay Blacklist International tersebut? Kamu bisa menemukan jawabannya melalui artikel ini. Simak hingga tuntas ya!

Baca juga:

Penjelasan Strategi Unik Blacklist International di ML

strategi unik blacklist international ml
Penjelasan Strategi Unik Blacklist International di ML. Sumber: YouTube/MLBB Esports

Ultimate Bonding Experience (UBE) merupakan salah satu strategi yang dicetuskan oleh Blacklist International, di mana strategi tersebut mengutamakan posisi tim yang selalu berdekatan selama pertempuran berlangsung.

Pada dasarnya, gameplay di Mobile Legends memang harus berdasarkan pada kerja sama tim yang kompak serta komunikasi yang baik. Hanya saja, strategi ini lebih mengutamakan ganking secara bersama-sama sembari adanya dukungan dari hero Support sebagai healer.

Berbeda dengan strategi biasa yang mengandalkan split push, UBE lebih mengedepankan kebersamaan tim setiap ingin menuju ke satu Lane. Biasanya, strategi ini lebih mengutamakan kontrol map dan objektif sambil menjaga agar tidak ada anggota tim yang ter-pickoff.

Kalau kamu perhatikan, OhMyV33nus selaku Roamer dari tim Blacklist International, selalu mengutamakan hero-hero dengan kemampuan healer dan shield daripada crowd control, seperti Estes, Mathilda, ataupun Rafaela.

Tentunya, hero tersebut memiliki kemampuan healer yang sangat berguna ketika team fight sedang berlangsung. Terlebih lagi, mereka sering berkumpul bersama di setiap situasi, membuat OhMyV33nus menjadi sulit untuk diincar.

Berkat strategi ini, Blacklist International berhasil memulangkan seluruh lawannya dan mendapatkan skin Estes sebagai skin eskslusif M3 World Championship dengan tittle Champion Blacklist International.

Hero yang Cocok untuk Strategi UBE

strategi unik blacklist international ml
Hero yang Cocok untuk Strategi UBE. Sumber: VCGamers

Seperti yang telah kita singgung sebelumnya, strategi UBE lebih mengutamakan ganking sembari mencegah hero tim ter-pickoff. Oleh sebab itu, hero-hero dengan kemampuan healer sangat cocok untuk mendukung strategi ini.

Berikut ini merupakan beberapa hero yang bisa kamu gunakan sebagai pilihan yang cocok:

Estes

estes
Estes. Sumber: VCGamers

Hero pertama, kamu bisa memilih hero Estes sebagai Roamer untuk mendukung strategi UBE. Berkat kombo dari Skill 1 Moonlight Immersion dan ultimate Blessing of Moon Goddes, Estes bisa memulihkan sebanyak 1230 HP kepada rekan tim yang ada di sekitarnya.

Dengan kombo tersebut, tim kamu menjadi sangat sulit untuk tereliminasi di team war karena akan terus mendapatkan regen HP secara bertahap.

Belum lagi, Estes juga akan mendapatkan 20 hybrid defense dan 15% movement speed saat menggunakan Skill 1 Moonlight Immersion, membuatnya menjadi sulit untuk terliminasi.

Rafaela

rafaela
Rafaela. Sumber: VCGamers

Sementara itu, Rafaela juga bisa kamu jadikan opsi alternatif untuk bisa memberikan efek regen HP ke rekan satu tim. Skill 2 Holy Healing, dapat memberikan pemulihan HP kepada rekan yang ada di sekitarnya sembari mendapatkan tambahan 30% movement speed.

Tak hanya itu, Skill 1 Light of Retribution juga sangat berfungsi untuk mengejar hero target yang akan menjadi incaran ganking. Sebab, skill ini bisa memberikan 40% slow kepada lawan yang terkena efeknya.

Jika tim kamu ada yang menjadi incaran target musuh, Rafaela bisa menggunakan ultimate Holy Baptism untuk memberikan efek stun selama 1.2 detik kepada target yang berada di jalurnya.

Mathilda

mathilda
Mathilda. Sumber: VCGamers

Terakhir, ada Mathilda yang bisa kamu jadikan pilihan lain ketika Rafaela atau Estes di-ban atau di-pick oleh lawan.

Dengan skill 2 Guiding Wind, Mathilda bisa membuat rekan satu tim untuk masuk dan keluar ke dalam team fight dengan sangat cepat. Tak hanya itu, Skill 1 Soul Bloom juga bisa kamu gunakan untuk mencicil hero target agar tidak bisa melakukan farming di Lane.

Sementara itu, kamu bisa menggunakan ultimate Circling Edge untuk mengunci hero target dan menginisiasi team fight bersama rekan satu tim.

Eksekusi Strategi UBE seperti Blacklist International 

strategi unik blacklist international ml
Eksekusi Strategi UBE seperti Blacklist International. Sumber: YouTube/MLBB Esports

Lebih lengkapnya, berikut ini merupakan contoh ekskusi strategi UBE yang bisa kamu lakukan, berkiblat kepada Blacklist International di M3 World Championship:

Kendalikan Buff Musuh

Pertama, Blacklist selalu berusaha untuk mengendalikan bagian penting dari map, seperti buff, lord, atau turtle. Bahkan, mereka selalu melakukan rush ke buff musuh untuk mengganggu Jungler lawan di awal permainan.

Dengan adanya hero Support, kamu tidak perlu ragu untuk melakukan team fight di area musuh. Sebab, kemungkinan menang akan semakin tinggi dengan adanya regen HP yang akan kamu dapatkan.

Selalu Menghindari Duel Satu lawan Satu

Dalam pertempuran, Blacklist selalu menghindari duel satu lawan satu dan lebih memilih pertarungan tim. Dengan adanya hero Support seperti Estes atau Rafaela, kamu bisa menjaga formasi rapat-rapat sembari memastikan anggota tim mendapatkan heal saat terkena damage oleh musuh.

Objektif Turtle dan Lord

Karena sulit untuk melakukan split push, Blacklist lebih mengutamakan untuk mengamankan objektif turtle ataupun lord. Dengan mendapatkan objektif tersebut, kamu bisa mendapatkan tambahan gold dan juga buff yang sangat berguna untuk pembentukan item.

Jika item telah terbentuk, kamu bisa dengan mudah untuk melakukan pickoff kepada hero target, yang tentunya harus dilakukan secara bersamaan untuk ganking.

Keuntungan dan Kerugian Strategi UBE

strategi unik blacklist international ml
Keuntungan dan Kerugian Strategi UBE. Sumber: YouTube/MLBB Esports

Di lain sisi, berikut ini merupakan keuntungan dan kerugian yang akan kamu dapatkan ketika menggunakan strategi ini. Adapun, kelebihannya adalah sebagai berikut:

  • Sustain di dalam team fight: Dengan adanya dukungan dari hero healer, tim memiliki ketahanan yang baik saat team fight berkat efek pemulihan HP yang sangat tinggi,
  • Kontrol objektif yang kuat: Dengan strategi ini, kamu bisa menguasai objektif dengan aman lantaran selalu ada anggota tim lain yang siap membantu di area terdekat.

Sementara itu, berikut ini beberapa kerugian yang akan kamu dapatkan ketika menggunakan strategi ini:

  • Rentan terhadap burst damage: Karena menggunakan formasi yang rapat, kamu sangat rentang untuk terkena hero burst damage, seperti Pharsa, Yve, Luo Yi, ataupun Lylia,
  • Kurangnya split push: Karena selalu berada di lingkungan yang sama, kamu menjadi sulit untuk melakukan split push. Bahkan, jika kamu berada di dalam kondisi yang merugikan, lawan bisa langsung mengeliminasi tim kamu dengan cepat.

Baca juga:

Yuk top up diamond Mobile Legends dengan harga termurah dan cepat hanya di VCGamers Marketplace!

Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://www.vcgamers.com/news/strategi-unik-blacklist-international-di-ml-yang-wajib-kamu-tahu/