Logo Tim TNC. Source: Liquipedia
TNC Ganti Beberapa Rosternya Menjelang MPL PH S15
Menjelang MPL PH S15 bergulir, TNC melakukan beberapa pergantian. Hal ini mereka lakukan untuk tidak lagi mengulangi kesalahan yang sama, yaitu hampir selalu kesulitan untuk lolos ke babak playoff.
Nah, buat yang penasaran dengan perubahan TNC untuk MPL PH S15 nanti, yuk simak pembahasan berikut!
Baca juga:
Perubahan di Kubu TNC
Dengan melakukan perombakan, TNC diyakini akhirnya mengubah strategi agar bisa bangkit dan akan jadi lebih baik dibanding season sebelumnya.
Buat yang belum tau, TNC biasanya dikenal sangat kental dengan keberanian mereka menggunakan pemain-pemain muda. Hal ini mulai ada sedikit perubahan dengan adanya veteran yang datang di season lalu, tapi levelnya belum sampai level yang tinggi.
Nah, sebelum MPL PH S15 bergulir, TNC tentu tak mau lagi merasakan kegagalan. Dimana mereka sudah berulang kali menjadi juru kunci dan dipandang rendah karena tak pernah lolos ke babak playoff.
Dogie yang masuk ke dalam manajemen tim, akan menjadi otak pembangunan ulang TNC Pro Team. Dan dengan mendatangkan Yawi sudah menjadi salah satu pembuktian mereka.
Menariknya, TNC tak menunggu lama untuk melakukan pengumuman lain. Dimana mereka sudah mulai melepas sosok-sosok yang dirasa tak dibutuhkan lagi.
TNC Melakukan Pergantian Roster dengan Melakukan Farewell pada Pelatih dan Pemain
Tak tanggung-tanggung, TNC ganti roster merupakan sebuah kepastian setelah delapan sosok di farewell di waktu yang hampir bersamaan.
Tiga staf pelatih mereka season lalu yaitu E2Max, Goyo, dan Wolf dipastikan tak lagi menjadi coach di tim. Ketiganya kehilangan posisinya dan difarewell, setelah hasil tak memuaskan di season 14.
Bersih-bersih tak berhenti disitu saja, beberapa saat setelah kemudian, TNC mengumumkan akan mengganti roster setelah mereka mem-farewell lima pemain sekaligus.
Hampir semua roster utama di musim lalu terbuang. Mulai dari Heads, Escalera, Sdzyz, Hatred, dan Nomed yang dipastikan angkat kaki dari tim. Sehingga TNC ganti roster untuk MPL PH S15 pasti akan terjadi.
Hanya Kouzen dan Lancecy yang masih bertahan di TNC saat ini di. Nama pertama memang diyakini sebagai gold laner potensial yang bisa ke level lebih tinggi jika diasah.
Meskipun begitu, masih belum bisa dipastikan apakah kedua pemain itu akan bertahan atau tidak. Karena kabarnya TNC ingin mengumpulkan para bintang.
Apalagi secara tak sengaja sempat terlihat ada KyleTzy dan 3Mar di GH TNC ketika Dogie sedang restream M6.
Meski belum diketahui apa itu benar terjadi atau tidak, tapi setidaknya kita sudah ada gambaran bahwa persiapan TNC ternyata sangat cepat untuk MPL PH S15.
Baca juga:
Nah, demikianlah pembahasan kita kali ini mengenai update dari TNC yang bongkar pasang roster dan coach untuk menghadapi MPL PH Season 15 mendatang.
Jangan lupa untuk top up Diamond Mobile Legends dengan cepat, mudah, dan termurah hanya di VCGamers Marketplace!
Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://www.vcgamers.com/news/tnc-ganti-beberapa-rosternya-menjelang-mpl-ph-s15/