Granblue Fantasy Versus: Rising Bagi Detail Cygames Cup 2025 dan Banyak Update Baru Lain

Kembali ke ajang Granblue Fantasy Fes 2024 yang berlangsung akhir pekan kemarin, para fans Granblue Fantasy Versus: Rising ikut mendapat update penting seputar gamenya yang kemudian diikuti lebih banyak detail di press release terpisah dari Cygames. Ada lumayan banyak pengumuman menarik, tapi yang ingin kami highlight pertama adalah rencana event GBVS Cygames Cup 2025. Turnamen besar yang dikhususkan untuk Granblue Fantasy Versus: Rising ini akan menjadi sarang kompetisi sengit demi memperebutkan spot di Arc World Tour 2024 Finals.

Tiga pemenang utama turnamen GBVSR akan mendapat badge khusus untuk dipamerkan di profil in-game, yang otomatis bisa dijadikan sebagai bukti kuat akan pencapaian fantastis mereka sekaligus mendapat penghormatan lebih antar sesama pemain. Turnamen ini akan segera diadakan pada 18 sampai 19 Januari 2025 di Osanbashi Hall, Jepang yang kabar baiknya akan memberi akses tiket masuk gratis untuk semua fans. Kebetulan lewat event inilah pihak developer juga akan memamerkan trailer gameplay perdana untuk Sandalphon yang disiapkan sebagai DLC pembuka Character Pass 2. 

Demi memperkuat kedudukan Granblue Fantasy Versus: Rising sebagai salah satu game fighting unggulan saat ini, gamenya telah dipilih sebagai judul utama untuk jalannya kompetisi EVO Japan 2025 yang akan berlangsung pada 9 sampai 11 Mei tahun depan di Tokyo Big Sight. Bagi yang tertarik untuk berkompetisi harus terlebih dahulu membayar tiket admission selama tiga hari penuh sebelum resmi mendaftar. Sama seperti GBVS Cygames Cup 2025, tiga pemenang teratas juga akan diberi badge eksklusif sebagai bukti pencapaian. 

Sebagai informasi tambahan mengenai gamenya, Granblue Fantasy Versus: Rising ikut merayakan anniversary pertama dengan penjualan koleksi merchandise baru mulai dari arcylic stand, kalender, dan lain sebagainya dengan akses pre-order yang sudah tersedia DI SINI. Untuk pengiriman internasional dilayani oleh Buyee yang kabarnya saat ini tengah berhadapan dengan masalah teknis, jadi bagi kamu yang tertarik untuk memesan sesuatu dari CyStore ke luar Jepang pastikan untuk research terlebih dahulu. Selebihnya ada juga koleksi t-shirt keren dengan banyak varian desain yang siap dijual mulai 10 Januari 2025, yang mana untuk detail lebih lanjutnya akan segera menyusul dalam waktu dekat.

Akhirnya ada juga Granblue Fantasy Versus: Rising Original Soundtrack yang bisa dibeli antara format digital maupun fisik, atau bisa juga dinikmati lewat platform streaming musik mulai 29 Januari 2025. Bundle ini akan membawa semua soundtrack yang digunakan di setiap mode utama gamenya, termasuk juga untuk musik tema dari masing-masing karakter hingga DLC paling baru yaitu Vikala. Untuk pembelian melalui CyStore bisa kamu cek lewat halaman resminya DI SINI.

Tertarik dengan gamenya? Granblue Fantasy Versus: Rising sudah tersedia untuk PlayStation 4, PlayStation 5, dan PC via Steam. Kebetulan gamenya saat ini dengan beberapa judul utama dari Cygames mendapat diskon Holiday Sale, karena itu bagi yang tertarik untuk khilaf sebaiknya manfaatkan penawaran terbaik ini selagi masih sempat.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.


Hi guys, kami akhirnya sudah punya akun Twitter dan YouTube resmi! Langsung saja follow:

 

 




Jangan lupa untuk cek channel TikTok kami!

@gamerwk_id

Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://gamerwk.com/granblue-fantasy-versus-rising-bagi-detail-cygames-cup-2025-dan-banyak-update-baru-lain/

Wawancara Eksklusif Farming Simulator 25 dengan GIANTS Software – Ekspansi Global dan Dukungan yang Masif

Game simulasi memang bisa bikin sangat nagih dengan berbagai bidang yang bisa dieksplorasi. Salah satu yang cukup ramai dimainkan adalah Farming Simulator. Kami sempat ngobrol eksklusif lewat email sama Martin Rabl, Head of Marketing di GIANTS Software. Dalam wawancara ini, Martin berbagi cerita seru soal Farming Simulator 25 dan gimana timnya terus ngembangin genre simulasi yang selalu berkembang.

Martin Rabl, Head of Marketing di GIANTS Software
Martin Rabl, Head of Marketing di GIANTS Software

Bikin Lanskap Keren dan Nyambut Pemain Baru

Tim pengembang di GIANTS Software benar-benar serius bikin lingkungan yang otentik dan beragam. Kata Martin Rabl, “Di Farming Simulator 25, kami tambahin tanaman baru kayak padi, jadi kami juga perlu lingkungan yang cocok.” Riverbend Springs, salah satu map baru, nunjukin komitmen mereka buat realisme geografis dan pertanian. Map ini ada sungai gede lengkap dengan kapal feri dan kapal kontainer, bikin eksplorasi jadi makin seru.

“Ada sungai besar yang melintasi map, dan kami juga tambahin kapal feri sebagai cara baru buat nyebrangin sungai,” jelas Rabl. Ini nunjukin gimana timnya serius bikin “lingkungan yang mencerminkan tantangan dan semangat bertani di berbagai belahan dunia.”

Aksesibilitas jadi salah satu fokus utama Farming Simulator 25. “Kami tambahin sistem tutorial yang lebih simpel supaya pemain baru gampang ngerti mekaniknya,” kata Rabl. Game ini punya panduan langkah-langkah buat kerja di ladang, NPC yang ngasih saran, dan Akademi lengkap di website resmi. “Dari panduan kerja di ladang sampai tutorialnya, semuanya dirancang buat bikin pemain baru lebih nyaman main game ini,” tambahnya. Fitur-fitur ini bikin dunia simulasi pertanian yang ribet jadi lebih mudah dipahami.

Pertanian Global dan Dukungan Komunitas

Di versi terbaru ini, ada elemen baru yang bikin game ini lebih representatif buat pertanian global. “Kami tambahin kerbau dan tanaman padi karena pengen ngangkat praktik pertanian yang lebih beragam dari seluruh dunia,” ungkap Rabl. Ada juga map Asia Timur yang bawa pengalaman baru ke simulasi ini.

“Untuk pertama kalinya, kami bikin map Asia Timur yang cocok sama elemen-elemen khas di sana,” jelasnya. Pendekatan ini bikin pemain bisa ngerasain bertani di luar setting pertanian Barat yang biasa, dengan Rabl bilang mereka pengen “tunjukin lingkungan baru dengan gameplay baru juga.”

Masukan dari pemain itu penting banget buat GIANTS Software. “Feedback dari komunitas adalah inti dari pengembangan kami,” kata Rabl. Fitur-fitur keren kayak deformasi tanah, fungsi GPS, dan peristiwa cuaca dinamis terinspirasi langsung dari masukan pemain. “Fitur deformasi tanah dan GPS yang baru ini adalah permintaan yang sering banget kami terima,” katanya. Timnya dengerin komunitas mereka sambil tetap kasih kejutan lewat fitur-fitur baru yang inovatif.

Visi Masa Depan dan Fitur Baru

Visi jangka panjang mereka nggak cuma soal simulasi bertani biasa. “Kami mau terus ngembangin seri ini dengan nambahin tanaman baru, aktivitas baru, dan mesin-mesin canggih,” jelas Rabl. Mereka pengen ngikutin perkembangan pertanian dunia nyata sambil tetap bikin gameplay seru. “Kami pengen pengalaman ini jadi lebih dari sekadar game, biar jadi hobi buat pemain!” tambahnya. Pendekatan ini nunjukin GIANTS Software nggak cuma fokus sama keaslian, tapi juga bikin gameplay yang fun.

Farming Simulator 25 juga punya fitur baru yang bikin pengalaman main jadi makin asyik. “Kami tambahin peristiwa cuaca kayak hujan es dan angin puting beliung, yang bisa merusak tanaman, bal jerami, bahkan beberapa bangunan tertentu,” kata Rabl. Tapi tenang aja, pemain bisa atur sendiri efeknya: “Karena kerusakan ini bisa lumayan ngaruh ke progres pemain, kami tambahin opsi buat matiin peristiwa cuaca ini atau cuma bikin efek visual aja.”

Buka Peluang Baru

GIANTS Software tetap fokus sama simulasi bertani, tapi mereka juga lihat peluang besar di genre ini. “Game simulasi itu genre yang terus berkembang, dan kami lihat banyak potensi inovasi,” kata Rabl. Mereka lagi eksplorasi cara-cara baru buat ngembangin gameplay, termasuk rantai produksi dan misi-misi unik. “Kami selalu cari cara buat perluas genre ini, baik lewat tema tambahan kayak rantai produksi atau misi konstruksi,” jelasnya.

Obrolan ini nunjukin kalau tim pengembang GIANTS Software benar-benar passionate bikin pengalaman simulasi pertanian yang otentik, seru, dan terus berkembang. Dengan dengerin komunitas, nambahin elemen global, dan gameplay inovatif, Farming Simulator 25 siap ngasih pengalaman seru buat pemain baru maupun veteran, ngegabungin edukasi dan gameplay yang imersif.

Farming Simulator 25 sudah bisa dimainkan untuk platform PlayStation 5, Xbox Series, dan juga PC melalui Steam. Kamu bisa kunjungi situs resminya DI SINI untuk berbagai informasi lebih lanjut. Kamu juga bisa baca review kami DI SINI jika penasaran dengan gamenya.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.


Hi guys, kami akhirnya sudah punya akun Twitter dan YouTube resmi! Langsung saja follow:

 

 




Jangan lupa untuk cek channel TikTok kami!

@gamerwk_id

Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://gamerwk.com/wawancara-eksklusif-farming-simulator-25-dengan-giants-software-ekspansi-global-dan-dukungan-yang-masif/

Garena Player Support: Fungsi dan Cara Menggunakannya

Garena Player Support

Garena Player Support. Source: ANTARA News

Garena Player Support

Ketika kamu menemui sebuah masalah saat bermain game-game besutan Garena, seperti Free Fire, Call of Duty Mobile, Undawn, Arena of Valor, dan Black Clover, maka kamu bisa meminta bantuan melalui Garena Player Support.

Garena Player Support sendiri merupakan layanan khusus yang disediakan oleh Garena sebagai media informasi dan aduan para pemain game besutan Garena.















Banyak masalah yang bisa kamu adukan di layanan ini, mulai dari akun yang terkena hack, suspend, atau sekadar lupa password. 

Jika mengalami hal-hal seperti itu atau masalah lainnya, kamu bisa meminta bantuan Garena Player Support atau disebut juga dengan Garena Help untuk mengatasinya segera.

Buat kamu yang ingin tahu lebih lanjut mengenai layanan ini, yuk simak pembahasan berikut ini!

Baca juga: 

Fungsi Garena Player Support

Pencipta FF
Fungsi Garena Player Support. Source: Hybrid

Fungsi utama dari layanan ini adalah untuk membantu para player yang ingin mendapatkan semua informasi tentang game besutan Garena.

Layanan ini bisa disebut juga dengan halaman informasi dan pengaduan bagi para player Garena. 

Harapannya, dengan adanya layanan ini Garena bisa memberikan bantuan kepada setiap playernya dengan cepat.

Untuk lebih jelasnya, berikut adalah penjelasan setiap menu dan fungsinya yang ada di Garena Player Support:

Kolom Pencarian Informasi

Disini kamu bisa mengetikkan informasi apa yang ingin kamu cari tahu dari game besutan Garena. 

Misalnya akun game yang terkena hack, kamu bisa ketikkan ini di kolom tersebut lalu klik enter. Tunggu beberapa maka kamu akan melihat informasi mengenai hal yang kamu cari.

Top Issue

Menu ini akan memberikan berbagai informasi atau pertanyaan yang sering dialami oleh para player Garena. 

Disini kamu bisa melihat beberapa banner yang berisikan informasi mengenai masalah yang paling sering dialami oleh para player Game Garena.

Kamu bisa klik Lihat selengkapnya untuk membuka berbagai top issue. Nantinyanakan ada puluhan atau bahkan ratusan masalah dan solusinya tentang game besutan Garena.

Game Assistance

Di menu ini Kamu akan menemukan sub menu game besutan Garena, seperi:

  • Garena Player Support Ticket, kamu bisa menggunakan submenu ini untuk melakukan pengaduan jika akun FF terkena hack atau ban.
  • Free Fire, dalam menu ini ada banyak informasi dan FAQ untuk game Free Fire.
  • Call of Duty Mobile, kamu bisa menemukan banyak informasi dan masalah yang sering terjadi dalam game ini.
  • AoV, para pemain AoV bisa cek submenu ini jika terjadi masalah pada akunnya.
  • Speed Drifters, ada banyak informasi penting tentang game ini dalam sub menu ini.
  • Undawn, informasi dan FAQ tentang game Undawn ada dalam sub menu ini

Hubungi Kami

Menu ini merupakan menu yang berisi email Garena yang bisa kamu hubungi ketika ada masalah, seperti akun yang terkena hack, ban, terblokir, ataupun lupa password.

Cara Menyampaikan Keluhan kepada Garena Support Player

Jenggot BNL
Cara Menyampaikan Keluhan kepada Garena Help Support. Source: Garena

Berikut adalah cara akses Garena Player Support:

  • Pertama-tama kamu bisa kunjungi web Garena Player Support di browser favoritmu
  • Setelah itu kamu akan menemukan halaman depan dari situs tersebut, dan silahkan login terlebih dahulu bisa dengan akun Garena, Facebook, Google, VK, Apple, atau Twitter,
  • Kemudian, pilih game yang sedang ada kendala untuk masuk ke halaman berikutnya,
  • Kamu bisa menemukan beberapa FAQ (tanya jawab) tentang beberapa hal penting seperti seputar Akun, Pembayaran (Top Up), Teknikal dan Informasi Lain,
  • Kembali ke halaman utama, pilih Pertanyaan lain seputar game
  • Pilih kategori game Free Fire atau game lainnya
  • Pilih kategori bantuan yang kamu mau, baik itu tentang akun, pembayaran/top up, promo dan event, bantuan teknis atau hal tentang reseller diamond dan voucher,
  • Jika untuk akun, kamu bisa melaporkan tentang apakah akun terkena ban, akun terkena hack, atau tidak bisa akses mode permainan,
  • Isi ID dan nickname game kamu,
  • Tuliskan pesan singkat (1500 kata) untuk memperjelas masalah yang kamu hadapi,
  • Pesan kamu akan ditindaklanjuti oleh Garena dalam bentuk “Tiket”,
  • Dan tunggu kabar selanjutnya dari Garena.

Masalah yang Tidak Bisa Ditangani Garena Player Support 

Masalah yang Tidak Bisa Ditangani Garena
Masalah yang Tidak Bisa Ditangani Garena Sumber: Garena Free Fire Global/Youtube

Meskiun Garena Player Support akan mengusahakan setiap masalah yang dialmi pengguna. Pada kenyataannya ada beberapa masalah yang berada di luar wewenang atau kemampuan mereka.

Lebih lanjut, kami telah merangkum penjelasan mengenai beberapa masalah yang tidak bisa ditangani itu tadi:

Masalah Kompatibilitas Perangkat

Masalah yang disebebkan oleh perangkat baik software atau hardware tidak bisa ditangani oleh Garena. Jika spesifikasi perangkat tidak memadai, sistem operai tidak kompatibel, bug pada sistem operasi maka Garena tidak bisa menanganinya.

Masalah Akibat Penggunaan Program Pihak Ketiga

Garena memiliki kebijakan yang ketat terhadap penggunaan program pihak ketiga. Apabila masalah yang kamu alami pada game Garena terjadi akibat penggunaan cheat, hack, dan mod maka mereka tidak akan membantu.

Masalah Terkait Akun Media Sosial 

Jika kamu mempunyai masalah dengan akun sosial media yang terkena hack maka dan akun tersebut tertaut dengan game, Garena Player Suport dtidak bisa membantu memulihkan masalah tersebut. Kamu harus meminta bantuan terlebih dahulu kepada pihak sosial media terlebih dahulu.

Baca juga: 

Dan buat kamu yang ingin melakukan top up Diamond Free Fire dengan mudah, cepat, dan terpercaya, yuk kunjungi VCGamers Marketplace sekarang juga!

Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://www.vcgamers.com/news/garena-player-support-fungsi-dan-cara-menggunakannya/

Apa Saja Persamaan dan Perbedaan Antara Esports dan Gacha?

Dalam beberapa tahun terakhir, Esports telah menjadi salah satu olahraga paling populer dan telah menarik perhatian banyak orang, dengan diadakannya turnamen internasional.

Sementara itu, akses ke banyak game online telah meningkat pesat di Jepang, dan popularitas game gacha online juga meroket. Teknologi telah memungkinkan kedua fenomena ini menjadi terhubung, dengan beberapa platform yang memikat pada turnamen Esports dan gacha.

Karena banyaknya kesamaan, Esports dan gacha sering dikatakan memiliki keterkaitan yang kuat. Jadi apa sebenarnya persamaan dan perbedaan di antara keduanya?















Kesamaan Antara Esports dan Gacha

Sebagai Hiburan

Terlepas dari sejarahnya yang panjang sebagai mekanik dalam game, gacha telah berkembang menjadi salah satu bentuk hiburan digital yang paling populer. Di sisi lain, Esports, meskipun relatif baru, telah berhasil menciptakan industri hiburan yang sangat besar di abad ke-21. Keduanya kini menjadi bagian dari gaya hidup modern, dengan banyak penggemar yang berpartisipasi di berbagai tingkatan.

Aspek Kompetisi

Kedua fenomena ini memiliki unsur kompetisi: dalam Esports, kemenangan sangat bergantung pada keterampilan, strategi, dan kerja sama tim para pemain. Sebaliknya, meskipun gacha sangat bergantung pada keberuntungan, pilihan karakter dan item dalam gacha juga dapat bergantung pada keputusan pemain, terutama dalam hal pemilihan paket dan kapan harus mundur. Selain itu, beberapa game gacha sekarang juga mulai memiliki elemen kompetitif, seperti turnamen dan peringkat pemain, yang dapat mempengaruhi hasil akhir.

Kemajuan dalam Teknologi

Esports telah mendunia berkat internet, yang memungkinkan para pemain dari seluruh dunia untuk bermain melawan satu sama lain melalui platform online. Demikian pula, game gacha telah menjadi lebih mudah diakses berkat platform digital dan aplikasi seluler, yang memungkinkan pemain untuk bermain dan berdagang di mana saja.

Event Besar dan Hadiah Uang

Kompetisi Esports internasional dan event gacha dalam game dengan hadiah besar merupakan event besar yang menarik perhatian. Kompetisi Esports seperti ‘The International’ dan ‘League of Legends World Championship‘ menawarkan hadiah uang yang sangat besar. dalam bentuk hadiah yang sangat besar. Demikian pula, game gacha sering kali menawarkan hadiah eksklusif pada event tertentu, yang dapat menarik banyak pemain.

Perbedaan Antara Esports dan Gacha

Elemen Keterampilan dan Keberuntungan

Esports sangat bergantung pada keterampilan, strategi, dan latihan pemain. Hasil pertandingan sangat dipengaruhi oleh kemampuan individu dan tim dalam menghadapi lawan. Di sisi lain, game gacha sangat bergantung pada keberuntungan, terutama dalam hal mendapatkan item langka dan karakter langka. Beberapa game gacha memiliki elemen strategis, seperti memilih paket dan waktu, tetapi keputusan pemain masih bergantung pada keberuntungan.

Tujuan Bermain

Pemain Esports umumnya bermain untuk mengasah kemampuan mereka, berkompetisi dalam turnamen, atau sekadar menikmati hiburan yang kompetitif. Penekanannya adalah pada pencapaian dalam game dan pembangunan komunitas. Di sisi lain, tujuan utama bermain gacha adalah untuk mendapatkan item atau karakter tertentu, dengan banyak pemain yang termotivasi oleh kepuasan mengumpulkan dan keinginan untuk mendapatkan karakter langka. Beberapa pemain juga termotivasi oleh potensi hadiah yang dapat mereka peroleh dalam permainan untuk meningkatkan pengalaman mereka.

Peraturan Hukum

Sebagai bentuk olahraga digital, Esports sering kali diselenggarakan oleh organisasi olahraga dan diatur dengan cara yang sama seperti olahraga tradisional. Di sisi lain, permainan gacha tidak selalu diatur secara ketat, tetapi berada di bawah pengawasan di beberapa negara sehubungan dengan transaksi mikro dan potensi kecanduan. Beberapa negara dan platform juga sudah mulai mengatur transaksi dalam game, terutama yang melibatkan uang sungguhan.

Pandangan Sosial

Esports menjadi bagian yang semakin diterima dalam budaya pop dan bahkan mulai dianggap sebagai olahraga yang sah. Dengan berkembangnya liga profesional dan komunitas penggemar yang terus bertambah, Esports mendapatkan pengakuan sosial yang lebih luas. Sebaliknya, game gacha sering kali dipandang dengan skeptis, terutama dalam kaitannya dengan kecanduan transaksi mikro dan masalah yang berhubungan dengan uang sungguhan. Namun demikian, seiring dengan meningkatnya popularitas game gacha, semakin banyak penggemar game, terutama di Asia dan tempat lain, yang menerima fenomena ini sebagai bagian dari budaya hiburan kontemporer.

Kesimpulan

Meskipun Esports dan game gacha memiliki kesamaan dalam hal popularitas, penggunaan teknologi, dan event berskala besar, terdapat perbedaan yang signifikan dalam hal keterampilan, tujuan permainan, dan pandangan sosial. Bagaimanapun, kedua industri ini akan terus berkembang dan persilangan antara Esports dan gacha akan menjadi lebih kuat, baik dalam hal hiburan maupun potensi ekonomi.

Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://www.vcgamers.com/news/apa-saja-persamaan-dan-perbedaan-antara-esports-dan-gacha/

Biodata dan Profil FNOP K1NGKONG

profil fnop K1NGKONG (2)

King Cyric Perez. Sumber: onic_k1ngkong/Instagram

Biodata dan Profil FNOP K1NGKONG

K1NGKONG adalah salah satu pemain FNATIC ONIC PH yang menjadi sorotan ketika M6 World Championship dan banyak sekali yang penasaran dengan profil FNOP K1NGKONG.

Nama K1NGKONG sendiri memang sudah cukup populer di kalangan pecinta game Esports Mobile Legends di Indonesia maupun Filipina.















Di FNATIC ONIC PH, ia berperan sebagai Jungler yang mampu menarik perhatian para penggemar dan membuatnya semakin populer.

Pada artikel kali ini akan membahas tentang biodata dan profil FNOP K1NGKONG yang wajib banget kamu tahu supaya lebih mengenalnya!

Baca juga:

Biodata dan Profil FNOP K1NGKONG

profil fnop K1NGKONG (4)
King Cyric Perez. Sumber: onic_k1ngkong/Instagram

King Cyric Perez atau sering disebut FNOP K1NGKONG adalah salah satu pemain Esports MLBB yang berperan sebagai Jungler di FNATIC ONIC PH.

Ia mulai berkarir menjadi pro player Mobile Legends: Bang Bang bersama tim Z4 Esports di tahun 2022.

Selama satu tahun berkarir di Z4 Esports, lalu di tahun 2023 ia bergabung dengan TNC Pro Team yaitu salah satu tim Esports di Filipina.

Di TNC Pro Team, ia mampu berkembang dengan baik, dimana ia menjadi pemain MVP di MPL PH Season 12.

Mulai dari sanalah, namanya semakin dikenal oleh banyak penggemar karena permainannya yang sangat lincah.

Masih bersama TNC Pro Team, ia berhasil menyabet Juicy Legends Tournament 2023 Q2 Pro Division setelah mengalahkan Minana Esports dengan skor 3-2.

Namun, ia merasa kurang menjanjikan sehingga membuatnya berpisah dari TNC Pro Team.

Akhirnya ia direkrut oleh tim Landak Kuning atau FNATIC ONIC PH pada 14 Februari 2024.

Masih berperan sebagai jungler utama FNATIC ONIC PH di MPL PH Season 13, ia berhasil tampil memukau di panggung MPL dengan performa terbaiknya.

Tentunya hal ini tak lepas dari support rekan-rekannya di tim sehingga sangat membantunya untuk berkembang lebih baik.

Selain itu juga ia berhasil mengantarkan FNATIC ONIC PH melaju ke babak Playoff MPL PH Season 13 walaupun harus kalah dengan Blacklist International.

Namun, kekalahan tersebut mampu memotivasi FNOP K1NGKONG serta FNATIC ONIC PH untuk lebih kuat dari sebelumnya di panggung MPL PH Season 14.

FNATIC ONIC PH berhasil menjadi juara MPL PH Season 14 setelah mengalahkan Aurora Gaming.

Hal ini menjadi kemenangan pertama bagi FNOP K1NGKONG sekaligus menjadi kemenangan pertama bagi FNATIC ONIC PH di MPL PH Season 14.

Kemenangannya bersama FNATIC ONIC PH membuat mereka memdapatkan tiket ke M6 World Championship 2024 yang digelar di Malaysia.

M6 World Championship ini menjadi debut pertama bagi FNOP K1NGKONG di turnamen Tier S skala Internasional bersama FNATIC ONIC PH.

FNOP K1NGKONG semakin membuktikan jika ia memiliki kemampuan dan mental kuat yang tak kalah dari pro player lainnya di M6 World Championship 2024.

Untuk saat ini, FNOP K1NGKONG menjadi salah satu jungler terbaik di M6 World Championship 2024.

Bersama FNATIC ONIC PH, ia berhasil mengamankan tiket dan maju ke babak grand final setelah mengalahkan Team Liquid ID selaku sang juara MPL ID Season 14.

FNATIC ONIC PH belum pernah mengalami kekalahan di M6 World Championship 2024 sehingga hal ini menjadi kesempatan untuk menjadi juara dunia MLBB.

FNOP K1NGKONG yang awal mulanya berasal dari tim kecil, kini ia sudah berada di puncak karirnya dalam waktu yang terbilang cukup singkat.

Berikut ini adalah biodata singkat dari FNOP K1NGKONG yang wajib kamu ketahui yaitu:

  • Nama Lengkap: King Cyric Perez
  • Nickname: K1NGKONG, FNOP K1NGKONG
  • Kebangsaan: Filipina
  • Tim Lama: 
    • Z4 Esports (2022)
    • TNC Pro Team (07 Februari 2023 – 15 Januari 2024)
  • Tim Saat Ini: 
    • FNATIC ONIC PH (14 Februari 2024 – sekarang)
  • Role: Jungler
  • Hero Andalan: Lancelot, Ling, Fanny, Nolan dan Joy
  • Instagram: @onic_k1ngkong
  • Tiktok: @onic_k1ngkong

Prestasi dan Penghargaan

profil fnop K1NGKONG (1)
King Cyric Perez. Sumber: onic_k1ngkong/Instagram

Melansir dari Liquipedia, berikut ini adalah daftar prestasi dan penghargaan yang telah diraih oleh FNOP K1NGKONG yaitu diantaranya:

Prestasi

  • Juara 1 Juicy Legends Tournament 2022 Q2 (2022)
  • Juara 3 Juicy Legends Tournament 2022 Q3 (2022)
  • Juara 1 Juicy Legends Tournament 2023 Q2 Pro Division (2023)
  • Juara 1 MPL Philippines Season 14 (2024)
  • Juara 1 M6 World Championship (2024)

Penghargaan

  • Week 6 MVP MPL Philippines Season 12 (2023)
  • Team of The Week #3 MPL Philippines Season 14 (2024)
  • Team of The Week #4 MPL Philippines Season 14 (2024)
  • Team of The Week #5 MPL Philippines Season 14 (2024)
  • Team of The Week #7 MPL Philippines Season 14 (2024)
  • Week 3 MVP MPL Philippines Season 14 (2024)
  • Week 4 MVP MPL Philippines Season 14 (2024)
  • Regular Season MVP MPL Philippines Season 14 (2024)
  • Week 5 MVP MPL Philippines Season 14 (2024)
  • All-Star Team 1 MPL Philippines Season 14 (2024)

Fakta Menarik FNOP K1NGKONG

profil fnop K1NGKONG (3)
King Cyric Perez. Sumber: onic_k1ngkong/Instagram

Dibawah ini adalah beberapa fakta menarik dari FNOP K1NGKONG yaitu sebagai berikut:

Bersinar Cepat

Seperti yang disebutkan sebelumnya bahwa FNOP K1NGKONG mengawali karirnya pada tahun 2022 dan kini di tahun 2024, ia sudah menjadi pro player populer setelah melewati banyak rintangan.

Ia dan FNATIC ONIC PH, berhasil menjuarai MPL PH Season 14 dan menjadi juara M6 World Championship 2024.

Hanya membutuhkan waktu dua tahun saja, FNOP K1NGKONG mampu menjadi sang pro player yang namanya terkenal di beberapa negara, seperti Indonesia dan Filipina.

Memborong Title MVP di MPL PH

Sebelumnya ia sempat meraih title MVP Week 6 di MPL PH Season 13. Namun, di MPL PH Season 14 ini ia memborong 4 title MVP!

Adapun Title MVP yang raih oleh FNOP K1NGKONG di MPL PH Season 14 yaitu Week 3 MVP, Week 4 MVP, Week 5 MVP dan Regular Season MVP.

Jungler Fleksibel

FNOP K1NGKONG adalah salah satu jungler FNATIC ONIC PH yang cukup fleksibel, ia bisa fokus secara objektif ataupun bermain lebih agresif di early game.

Hero Favorit

Walaupun sempat disebutkan hero andalannya adalah Lancelot, Ling, Fanny, Nolan dan Joy.

Diantara kelima hero tersebut, ia memiliki tiga hero favorit. Adapun hero assassin favorit dari FNOP K1NGKONG yaitu Fanny, Lancelot dan Nolan karena kelincahannya.

Baca juga:

Top Up kebutuhan produk digital favorit-mu termurah, cepat dan aman hanya di VCGamers Marketplace, ya!

Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://www.vcgamers.com/news/biodata-dan-profil-fnop-k1ngkong/

MLBB Creator Base: Cara Gabung dan Keuntungannya

MLBB Creator Base

MLBB Creator Base. Sumber channel YouTube sanmaumonent.

MLBB Creator Base adalah peluang emas bagi kamu yang ingin menyalurkan kreativitas sekaligus membangun karier sebagai kreator konten Mobile Legends: Bang Bang.

Program resmi dari Moonton ini tidak hanya memberikan dukungan eksklusif, tetapi juga membuka akses ke berbagai keuntungan, seperti hadiah menarik, kolaborasi khusus, hingga kesempatan mengikuti event besar Mobile Legends.

Jika kamu seorang penggemar berat Mobile Legends atau sedang merintis karier di dunia konten kreator, inilah platform yang wajib kamu eksplorasi!















Baca juga: 

MLBB Creator Base

MLBB Creator Base
MLBB Creator Base. Sumber channel YouTube MGMC Channel Zone.

MLBB Creator Base adalah platform resmi yang dirancang oleh Moonton untuk mendukung kreator konten Mobile Legends: Bang Bang (MLBB).

Program ini memungkinkan para penggemar dan kreator konten MLBB untuk berkembang dengan bantuan dukungan eksklusif dari Moonton.

Kamu bisa mendapatkan berbagai keuntungan, mulai dari akses ke event eksklusif, hadiah, hingga peluang kolaborasi langsung dengan pihak Mobile Legends.

Dengan program ini, Moonton berharap bisa mempererat hubungan antara kreator dan komunitas MLBB, sekaligus memberikan ruang bagi talenta kreatif untuk unjuk gigi.

Keuntungan Bergabung

MLBB Creator Base
Dapat diamond dari MLBB Creator Base. Sumber channel YouTube Andri.

Jika kamu seorang kreator konten, bergabung di MLBB Creator Base bisa membuka berbagai peluang menarik, seperti:

Akses ke Event Eksklusif

Kreator yang terdaftar akan mendapatkan undangan khusus ke event-event Mobile Legends. Ini termasuk peluncuran hero baru, turnamen, atau sesi pelatihan dengan pemain profesional.

Hadiah dan Insentif

Kamu bisa mendapatkan berbagai hadiah, seperti skin eksklusif, diamond, atau merchandise resmi MLBB. Semakin aktif dan kreatif konten yang kamu buat, semakin besar peluangmu untuk mendapatkan reward.

Kesempatan Kolaborasi

Moonton secara aktif menggandeng kreator untuk berkolaborasi dalam kampanye promosi atau peluncuran produk baru. Ini bisa menjadi langkah besar untuk memperluas audiens dan pengaruhmu di komunitas gaming.

Bimbingan dan Pelatihan

Program ini juga menawarkan pelatihan untuk membantu kreator meningkatkan kualitas konten mereka. Dengan panduan dari ahli, kamu bisa belajar teknik editing, strategi pemasaran, hingga cara membangun komunitas yang solid.

Cara Bergabung dengan MLBB Creator Base

MLBB Creator Base
Event MLBB Creator Base. Sumber channel YouTube Aemj gaming.

Jika kamu tertarik menjadi bagian dari MLBB Creator Base, berikut langkah-langkah yang perlu kamu lakukan:

Kunjungi Situs Resmi MLBB Creator Base

Akses halaman resmi MLBB Creator Base melalui situs Mobile Legends atau melalui tautan yang biasanya tersedia di akun media sosial resmi Mobile Legends.

Daftar dan Isi Formulir Pendaftaran

Isi formulir pendaftaran dengan informasi yang lengkap dan valid. Informasi yang biasanya diminta meliputi:

  • Nama lengkap.
  • Akun media sosial (YouTube, TikTok, Instagram, atau Facebook).
  • Statistik akun (jumlah pengikut, engagement rate, dan lainnya).
  • Jenis konten yang kamu buat (video gameplay, tutorial, highlight, atau lainnya).

Penuhi Persyaratan Utama

Pastikan kamu memenuhi kriteria berikut agar peluang diterima lebih besar:

  • Jumlah Pengikut: Biasanya ada minimum jumlah pengikut, tergantung platform (misalnya 5.000–10.000 pengikut).
  • Konsistensi Konten: Kamu harus rutin membuat konten bertema Mobile Legends, minimal beberapa kali dalam sebulan.
  • Kualitas Konten: Pastikan kontenmu original, menarik, dan relevan untuk komunitas MLBB.

Kirim Pendaftaran

Setelah semua data terisi dengan benar, kirim formulir pendaftaran dan tunggu proses evaluasi dari tim Moonton.

Tunggu Konfirmasi dari Tim MLBB Creator Base

Moonton akan mengevaluasi pendaftaranmu berdasarkan kualitas konten, kreativitas, dan engagement dengan komunitas. Jika lolos seleksi, kamu akan menerima email konfirmasi yang berisi langkah berikutnya untuk menjadi bagian dari program.

Tips Sukses Jadi Kreator MLBB

MLBB Creator Base
MLBB Creator Base. Sumber: Blibli.

Untuk menjadi kreator Mobile Legends yang sukses, kamu perlu menggabungkan kreativitas, konsistensi, dan pemahaman mendalam tentang game ini. Berikut beberapa tips yang bisa kamu coba:

Ikuti Tren Game Mobile Legends

Kamu harus ikuti tren game MLBB seperti skena esports, skin terbaru, meta terbaru dan lainnya. Selain itu, perhatikan juga apa hal yang sedang hype.

Bangun Interaksi dengan Audiens

Interaksi dengan audiens sangat penting dalam membangun komunitas yang loyal. Cobalah untuk rutin membalas komentar atau melakukan sesi tanya jawab di media sosial.

Kamu juga bisa mengadakan giveaway atau polling untuk melibatkan audiens dalam proses pembuatan konten. Hal ini akan meningkatkan kedekatan antara kamu dan pengikut, sekaligus memperluas jangkauan audiensmu.

Konsisten dalam Mengunggah Konten

Konsistensi adalah salah satu faktor penentu dalam membangun audiens yang setia. Buat jadwal rutin untuk mengunggah konten, apakah itu harian, mingguan, atau sesuai dengan kemampuanmu. Semakin sering kamu tampil dengan konten yang fresh dan menarik, semakin besar peluang untuk menarik perhatian para penggemar MLBB.

Fokus pada Konten Berkualitas

Konten berkualitas adalah kunci utama untuk menarik perhatian audiens. Pastikan video atau postingan yang kamu buat memiliki konsep yang menarik, visual yang jernih, dan suara yang jelas.

Jangan ragu untuk bereksperimen dengan berbagai jenis konten, seperti gameplay, tutorial, atau review hero, agar audiens merasa terhibur dan mendapat informasi yang bermanfaat.

Baca juga: 

Jangan lupa top up diamond Mobile Legends di VCGamers Marketplace! Pasti Murah!

Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://www.vcgamers.com/news/mlbb-creator-base-cara-gabung-dan-keuntungannya/

Lost Soul Aside Kembali Dipamerkan, Akan Rilis untuk PS5 dan PC di 2025!

Masing ingat dengan Lost Soul Aside? Game yang mengawali debutnya sebagai proyek passion developer tunggal bernama Yang Bing ini sempat mendapat banyak perhatian khususnya dari para penggemar game hack and slash. Kualitas production value tinggi dengan gameplay super mulus yang meski hanya digarap satu orang saja sudah terlihat begitu mengesankan di masa lalu, tapi kini antusiasme untuknya sudah sangat berkurang karena beragam faktor.

Selain karena proses pengembangan super panjang hingga 8 tahun yang tidak lagi hanya ditangani satu orang, penundaan dalam jangka waktu yang begitu lama serta perubahan kualitas dari tahun ke tahun lewat presentasi gameplay membuat game ini seolah dikembangkan tanpa arah yang begitu jelas. Tentu saja ada masih banyak yang mempunyai ekspektasi besar, dan mereka yang bersabar untuk menanti gamenya telah mendapat kabar gembira lewat ragam update baru yang dibagikan developer Ultizero Games.

Mereka telah merilis trailer gameplay dari versi build terbaru gamenya yang lumayan lebih dipoles, belum lagi ada tambahan demonstrasi gameplay dengan pihak developer di livestream PlayStation China – 10th Anniversary. Selebihnya mereka ikut mengonfirmasi kalau Lost Soul Aside akan dirilis untuk PlayStation 5 dan PC via Steam pada 2025 mendatang. Untuk ragam update susulan mengenai gamenya nanti bisa kamu pantau lewat akun sosial media resmi mereka DI SINI.

Seperti yang sempat kami bahas dulu, terlepas dari proses pengembangannya yang memakan waktu panjang dan bagaimana gamenya gagal mencapai target rilis awal di 2020 lalu, pihak developer termasuk sang kreator Yang Bing sudah menuangkan usaha ekstra demi menciptakan pengalaman action RPG paling mulus. Sepanjang waktu ini juga mereka sudah mengerjakan gamenya agar bisa dirilis juga sebagai judul eksklusif di PlayStation 5, yang tentu menambah ekstra waktu pengembangan demi memastikan optimisasi maksimal hingga kualitas grafis yang lebih baik.

Pastikan untuk mengikuti perkembangan berita game lainnya di Gamerwk.


Hi guys, kami akhirnya sudah punya akun Twitter dan YouTube resmi! Langsung saja follow:

 

 




Jangan lupa untuk cek channel TikTok kami!

@gamerwk_id

Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://gamerwk.com/lost-soul-aside-kembali-dipamerkan-akan-rilis-untuk-ps5-dan-pc-di-2025/

Efek Skin dan Tanggal Rilisnya

mlbb x hunterxhunter

MLBB x HunterXHunter: Efek Skin dan Tanggal Rilisnya. Sumber: YouTube/Faranairu

MLBB x HunterXHunter: Efek Skin dan Tanggal Rilisnya

Mobile Legends kembali menggandeng anime di dalam proyek skin terbaru mereka. Kali ini, mereka memilih HunterXHunter sebagai anime yang akan mengisi slot skin kosong untuk beberapa hero.

Hingga saat ini, telah diketahui bahwa ada empat hero yang terpilih menjadi kandidat untuk skin eksklusif tersebut. Di antaranya, Dyroth (Gon), Harith (Killua), Cecilion (Hisoka), dan Julian (Kurapika).















Melalui artikel ini, kamu akan mengetatuhi efek skin dan kapan event MLBB x HunterXHunter akan berlangsung. Yuk simak hingga tuntas!

Baca juga:

Efek Skin MLBB x HunterXHunter

mlbb x hunterxhunter
Efek Skin MLBB x HunterXHunter. Sumber: YouTube/Faranairu

Seperti yang telah disebutkan di atas, pada event kolaborasi kali ini, ada empat hero yang akan mendapatkan skin HunterxHunter. Berikut adalah beberapa efek skinnya yang telah tersebar luas di jagat sosial media:

Harith (Killua)

mlbb x hunterxhunter
Harith (Killua). Sumber: YouTube/Faranairu

Hero pertama yang mendapatkan skin HunterXHunter adalah Harith. Pada kolaborasi kali ini, Harith akan berperan sebagai Killua, di mana seluruh efek skill dan voice line-nya akan mengalami perubahan.

Secara keseluruhan, Skill yang Harith keluarkan didominasi oleh warna biru dengan sentuhan elemen listrik, begitu juga dengan basic attack-nya.

Yang paling menonjol adalah skill 1 dan skill 2 nya, di mana efeknya terasa lebih tebal dengan adanya efek ledakan dan retakan listrik. Ketika mengaktifkan ultimate, akan muncul sebuah animasi anime di sebelah kanan layar yang membuatnya menjadi lebih ekskulsif daripada skin lainnya.

Cecilion (Hisoka)

mlbb x hunterxhunter
Cecilion (Hisoka). Sumber: YouTube/Faranairu

Di urutan selanjutnya ada Cecilion yang akan mendapatkan skin bernama Hisoka. Untuk skin ini, serluruh skill-nya didominasi oleh warna ungu dengan adanya tambahan elemen kartu.

Skill 1 akan mengeluarkan kartu di area yang di tentukan. Sementara itu, skill 2 akan membuat area dari kartu yang akan menyatu ke tengah dengan tulisan XX di tengahnya. Ultimate-nya, kartu-kartu akan menyebar ke seluruh target yang berada di jangkauanya.

Dyroth (Gon)

mlbb x hunterxhunter
Dyroth (Gon). Sumber: YouTube/Faranairu

Sementara itu, Dyroth juga akan mendapatkan skin kolaborasi anime HunterXHunter dengan nama Gon.

Untuk basic attacknya, Dyroth akan mengeluarkan api setiap mengenai lawan. Sementara itu, skill 1 nya akan memunculkan telapak tangan yang mengeluarkan api. Lalu, skil 2 nya akan meninggalkan jejak api ketika melakukan dash. Ultimate-nya, Dyroth akan mengeluarkan pukulan besar berbentuk tangan yang berapi-api.

Secara keseluruhan, skin Gon yang satu ini memang didominasi oleh warna orange dengan adanya sentuhan elemen api.

Julian (Kurapika)

Julian (Kurapika)
Julian (Kurapika). Sumber: YouTube/Faranairu

Setelah mendapatkan skin kolaborasi Jujutsu Kaisen, kini Julian juga kedatangan skin kolaborasi lagi dari HunterXHunter. Tentunya, hal ini membuat seluruh penggunanya harus merogoh kocek lebih dalam jika ingin mengoleksi seluruh skinnya.

Adapun, Julian kali ini akan mendapatkan skin Kurapika, di mana seluruh efek skill dan basic attack-nya didominasi oleh warna kuning dengan adanya sentuhan elemen rantai. Sama seperti ketiga skin lainnya, Julian juga akan mendapatkan animasi anime ketika melancarakn ultimate-nya.

Tanggal Rilis MLBB x HunterXHunter

tanggal rilis
Tanggal Rilis MLBB x HunterXHunter. Sumber: YouTube/Faranairu

Sementara itu, Moonton belum secara detail mengumumkan kapan tepatnya event MLBB x HunterXHunter ini akan berlangsung. Menurut informasi yang beredar, event ini akan muncul di awal tahun 2025 mendatang.

Jika kita melihat dari event kolaborasi sebelumnya, skin bisa didapatkan dengan cara mengumpulkan sejumlah token. Jika token tersebut telah terkumpul, kamu bisa menggunakannya untuk ditukar dengan skin kolaborasi.

Akan tetapi, informasi terkait mekanisme untuk mendapatkan skin HunterXHunter belum keluar secara resmi. Oleh sebab itu, kamu harus menunggu lebih sabar lagi agar bisa mendapatkan informasinya dengan jelas.

Baca juga:

Itulah informasi terkait event MLBB x HunterXHunter, mulai dari skin dan juga tanggal rilisnya. Jangan lupa untuk terus memantau informasi lebih lanjut agar tidak tertinggal event seru yang satu ini.

Yuk top up diamond Mobile Legends dan WDP dengan harga termurah dan cepat hanya di VCGamers Marketplace!

Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://www.vcgamers.com/news/mlbb-x-hunterxhunter-efek-skin-tanggal-rilis/

Cara Download APK Game Hailey’s Treasure Adventure dan Mod

Cara Download APK Game Hailey’s Treasure Adventure dan Mod

Kamu suka bermain game teka – teki? Maka, kamu wajib coba download Hailey’s Treasure Adventure. Game ini akan mengajak kamu untuk berpetualang mencari harta karun, sambil memecahkan berbagai misteri.

Baca juga:















Seputar Game Hailey’s Treasure Adventure

game hailey treasure adventure
Hailey’s Treasure Adventure. Sumber: haileytreasureadventure.com

Hailey’s Treasure Adventure adalah game petualangan indie yang membawa pemain ke dunia penuh teka-teki dan eksplorasi. Game ini mengisahkan perjalanan seorang gadis bernama Hailey, yang memulai ekspedisi untuk menemukan harta karun tersembunyi. 

Hailey bersama adiknya didatangi oleh pria misterius yang menagih sejumlah uang yang dikatakan untuk membayar hutang dari ayah mereka. Karena itu, kamu akan membantu Hailey untuk mencari berbagai harta karun di berbagai tambang.

Game indie satu ini sebenarnya sudah cukup lama hadir dan terus diperbarui versinya. Saat artikel ini ditulis, Hailey Adventure sudah memasuki update versi 0.6.3.2. Sehingga, banyak fitur baru dan Mod APK yang menambah seru game ini.

Cara Bermain dan Fitur

game hailey treasure adventure toko
Toko Item. Sumber: YouTube/Intuisi Gamer

Cara bermain game ini cukup simpel dimana kamu harus masuk ke sebuah tambang di setiap level game dan menemukan jalan untuk menemukan dimana letak harta karun tersembunyi. Total akan terdapat 16 level yang bisa kamu selesaikan. 

Setiap level akan berbentuk seperti labirin yang harus kamu temui jalan untuk ke harta karun dan jalan untuk kembali ke permukaan tambang. Setiap levelnya akan mempunyai bentuk labirin yang semakin sulit dan musuh lebih menantang seperti skeleton, ulat, kelelawar, dan masih banyak lagi.

Gerakan yang digunakan juga cukup sederhana. Kamu bisa menuruni tali tambang, melompati rintangan, atau memanjat tebing. Selain itu, kamu bisa menggunakan berbagai alat bantu seperti pickaxe atau beliung, makanan untuk menambah daya hidup Hailey, hingga bom untuk memudahkan kamu mencari harta karun. 

Selain itu, terdapat beberapa fitur yang bisa kamu gunakan seperti:

  1. Skin dan Outfit: Berbagai macam pakaian yang bisa kamu gunakan untuk mengganti penampilan Hailey
  2.  Variasi Item: item seperti makanan, perlengkapan, dan kamu gunakan agar membuat game semakin realistis yang bisa kamu beli dengan menggunakan uang dan permata yang kamu dapatkan selama melakukan tantangan mencari harta karun
  3. Tantangan dan Variasi Monster: Berbagai tantangan seperti puzzle yang semakin sulit akan kamu lewati sambil melawan berbagai monster berbeda di setiap level yang akan menambahkan kesulitan di game ini.

Cara Download dan Install APK Hailey’s Treasure Adventure

game hailey treasure adventure mod
Mod dan Download Hailey. Sumber: haileytreasureadventure.com

Hailey’s Treasure Adventure bisa kamu mainkan di Android. Sayangnya, game ini belum support untuk hp lain misalnya iPhone. Namun, jangan khawatir! Game Hailey Adventure ini bisa kamu mainkan di PC dengan menggunakan emulator.

Emulator yang sangat disarankan adalah Bluestack. Kamu bisa menggunakan berbagai emulator game smartphone lainnya seperti Cloud Emulator atau LDplayer. Emulator game lain seperti Citra (untuk game 3DS) tidak bisa digunakan. Berikut ini adalah cara melakukan download game Hailey:

Download dan Install Hailey’s Treasure Adventure (Android)

  • Klik tombol unduh di link ini untuk menghasilkan tautan unduhan.
  • Setelah mengklik tombol unduh, file APK akan diunduh secara otomatis.
  • Setelah unduhan selesai, buka pengaturan perangkat kamu dan aktifkan opsi untuk install dari sumber yang tidak dikenal.
  • Temukan file APK di pengelola file dan klik tombol “Instal” untuk menginstal game.

Download dan Install Hailey’s Treasure Adventure (PC)

  • Install BlueStack di PC dan aktifkan izin yang diperlukan.
  • Unduh aplikasi dan instal pembaruan terbaru Hailey Adventure untuk performa yang lebih baik.
  • Pasang aplikasi dan jalankan melalui emulator.
  • Terakhir, berikan izin yang diminta dan nikmati game ini di layar yang lebih besar.

Mod APK Hailey’s Treasure Adventure

Sebagai game offline, mungkin akan sedikit sulit untuk memecahkan berbagai misteri di Hailey’s Treasure Adventure karena kamu tidak bisa melakukan cheat atau coop bersama teman. Untungnya, game ini juga menghadirkan Mod APK yang bisa kamu gunakan untuk mempermudah menyelesaikan tantangan level di game ini.

Mod ini akan membuka segala hal seperti: Semua jalan rahasia di setiap level akan terbuka, skin dan outfit gratis, uang yang tidak akan habis yang bisa kamu gunakan untuk membeli berbagai macam item.

Kamu cukup melakukan install dan download dengan cara sebagai berikut:

  • Download dan install game Hailey’s Treasure Adventure terlebih dahulu
  • Klik tombol “Download” di link ini
  • Temukan file Mod yang sudah kamu download
  • Install mengikuti instruksi

Baca juga:

Tertarik untuk bermain? Jangan lupa top up game kamu di VCGamers Marketplace untuk mempermudah kamu bermain game!

Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://www.vcgamers.com/news/cara-download-apk-game-haileys-treasure-adventure-dan-mod/

Skill Lukas MLBB dan Tips Bermainnya yang Wajib Kamu Tahu

lukas mlbb

Skill Lukas MLBB dan Tips Bermainnya yang Wajib Kamu Tahu. Sumber: Mobile Legends Bang Bang

Skill Lukas MLBB dan Tips Bermainnya yang Wajib Kamu Tahu

Kabar gembira bagi kamu para pemegang Exp Lane. Pasalnya, Mobile Legends kedatangan hero baru dengan role Fighter bernama Lukas.

Sebagai hero bertipe Fighter, Lukas MLBB memiliki mekanik yang cukup tinggi di pertarungan jarang dekat. Tak hanya itu, ia juga bisa mengeksuksi lawannya yang sekarat melalui ultimate-nya.















Jika kita tinjau, Lukas memiliki kemiripan dengan Roger, di mana ia bisa bertranformasi menjadi hewan dengan adanya peningkatan dan perubahan skill.

Ingin tahu lebih dalam mengenai skill Lukas MLBB sekaligus tips bermainnya? Yuk simak artikel ini hingga tuntas!

Baca juga:

Penjelasan Skill Lukas MLBB

lukas mlbb
Penjelasan Skill Lukas MLBB. Sumber: YouTube/Gappermind

Seperti yang telah kita singgung sebelumnya, Lukas MLBB merupakan hero bertipe Fighter yang bisa bertranformasi menjadi Sacred Beast. Oleh karena itu, Lukas harus menggunakan item penambah physical attack karena seluruh skill-nya berjenis physical damage.

Lebih lengkapnya, berikut adalah penjelasan skill Lukas MLBB yang wajib untuk kamu ketahui:

Hero’s Resolve (Pasif)

Lukas akan mendapatkan 1 Resolve setiap detik dan akan bertambah sebanyak 2 Resolve setiap kali memberikan damage kepada hero target. Jika pasif telah terkumpul, Lukas bisa menggunakan ultimate-nya untuk berubah menjadi Sacred Beast.

Ketika berubah menjadi Sacred Beast, Lukas akan mengonsumsi 10 Resolve per detik. Setelah habis, maka ia akan kembali menjadi mode manusia.

Flash Combo (Skill 1)

  • Mode manusia: skill 1 Lukas memiliki pasif bernama Vigor yang bisa ditumpuk hingga 2 kali menggunakan basic attack. Untuk 1 stack vigor, Lukas bisa memberikan damage dan stun. Sementara itu, 2 stack vigor bisa memberikan tambahan damage, tambahan durasi stun, dan juga efek pemulihan HP sebesar 8%. Di samping itu, Lukas juga mendapatkan peningkatan basic attack hingga 2 kali selama 4 detik.
  • Mode Sacred Beast: Lukas mendapatkan peningkatan flash combo dan basic attack selama 4 detik. Selain itu, ia juga akan mendapatkan efek pemulihan HP ketika mengenai target.

Flash Step (Skill 2)

  • Mode manusia: Lukas akan berlari ke arah yang ditentukan sembari mendapatkan peningkatan basic attack selama 4 detik. Tak hanya itu, ia juga akan mendapatkan peningkatan movement speed, attack speed dan juga memperluas jarak serangan basic attack.
  • Mode Sacred Beast: Lukas berlari ke arah target dan meningkatkan basic attack berikutnya menjadi lighting clash yang bisa mendorong musuh. Setiap basic attack, Lukas akan memanggil petir sebagai physical damage tambahan. Di samping itu, Lukas juga akan mendapatkan penambahan movement speed dan juga attack speed.

Unleash the Beast/Shockwave Blast (Ultimate)

Lukas akan bertransformasi ke mode Sacred Beast dan akan mendapatkan peningkatan movement speed dan seluruh atribut sebesar 15%. Seluruh skillnya akan mengalami seluruh peningkatan.

Lalu, kamu bisa menggunakannya lagi untuk menembakkan Shockwave Blast ke arah yang ditentukan dan meledak setelah mencapai jarak maksimal serta memberikan damage area.

Tips Bermain Hero Lukas MLBB

lukas mlbb
Tips Bermain Hero Lukas MLBB. Sumber: YouTube/Gappermind

Adapun, berikut ini merupakan beberapa tips yang wajib kamu ketahui ketika menggunakan hero Lukas:

Kuasai Exp Lane dan Rotasi

Seperti yang kita ketahui, Lukas merupakan hero yang disarankan untuk dimainkan di Exp Lane. Cobalah untuk dominasi lane tersebut agar bisa mendapatkan peningkatan level dengan cepat.

Setelah itu, kamu harus langsung rotasi ke lane turtle atau mengambankan objektif. Jika sempat, kamu juga bisa membantu mid lane terlebih dahulu untuk melakukan ganking.

Perhatikan Pasif dan Skill

Pasif Lukas bisa terisi dengan cepat ketika melancarkan basic attack ke arah target. Ketika pasif tersebut penuh, kamu baru bisa menggunakan ultimate-nya.

Oleh sebab itu, penting bagi kamu untuk selalu memperhatikan bar pasif berwarna merah yang ada di bawah tampilan HP-nya sebelum berpartisipasi dalam tim war.

Ketika ingin memberikan burst damage, pastikan skill 1 dan 2 jangan dulu digunakan sebelum memasuki mode Sacred Beast.  Sebab. cooldown dari skill 1 dan 2 Lukas dalam mode manusia ataupun sacred beast memiliki durasi yang sama.

Build Item yang Tepat

Karena Lukas merupakan hero jarak dekat, War Axe bisa menjadi item pertama yang wajib kamu beli. Selain memberikan true damage, kamu juga bisa sustain lebih dalam di dalam pertarungan.

Setelahnya, kamu bisa membeli Endless Battle, Blade of Despair, atau Malefic Roar untuk memberikan tambahan damage.

Tanggal Rilis Hero Lukas di Mobile Legends

lukas mlbb
Tanggal Rilis Hero Lukas di Mobile Legends. Sumber: YouTube/Gappermind

Kabar baiknya, hero Lukas akan segera hadir di Mobile Legends pada hari Sabtu, 21 Desember 2024, yang berarti dua hari lagi sejak artikel ini ditulis.

Adapun, Lukas akan hadir bersama skin basicnya yang bisa kamu beli menggunakan 599 diamond atau 32.000 battle point.

Baca juga:

Itulah beberapa informasi terkait skill yang dimiliki oleh Lukas beserta tips bermainnya. Dengan begitu, kamu bisa menggunakan hero Lukas untuk menggendong tim menuju kemenangan.

Yuk top up diamond Mobile Legends dan WDP dengan harga termurah dan cepat hanya di VCGamers Marketplace!

Artikel ini Rangkuman Dari Berita : https://www.vcgamers.com/news/skill-lukas-mlbb-dan-tips-bermainnya/